KOMPAS.com - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT), MPR RI mengadakan kegiatan " Jalan Sehat 4 Pilar 5 Km Bersama MPR".
Ketua MPR Zulkifli Hasan mengatakan acara ini merupakan salah satu cara untuk menyosialisasikan 4 Pilar.
“Sosialisasi nilai-nilai kebangsaan untuk menjaga persatuan dan persaudaraan sebangsa setanah air,” ujarnya melalui rilis tertulis, Minggu (25/8/2019).
Sosialisasi nilai-nilai kebangsaan bagi Zulkifili Hasan sangat penting. Ia mengakui sebelum adanya Pemilihan Umum (Pemilu) Presiden, bangsa ini seolah-olah terbelah menjadi dua.
Baca juga: Lewat Pekan Konstitusi 2019, MPR Ajak Mahasiswa Kritisi Sistem Tata Negara
“Apalagi sekarang terjadi sesuatu yang membuat kita prihatin atas apa yang terjadi di Papua”, tuturnya.
Untuk itu, ia berharap dengan sosialisasi yang dilakukan MPR bisa mengeratkan kembali Merah Putih.
"Memperkuat persatuan merupakan sesuatu yang selalu digagas MPR," jelasnya.
Terkait masalah di Papua, dirinya ingin semua fokus pada penyelesaian masalah yang terjadi karena multidimensi.
Menyelesaikan masalah di sana diakuinya tidak bisa diselesaikan sekedar dengan membangun jalan, bandara, atau infrastruktur lainnya.
Baca juga: Ketua MPR Sebut Amandemen Terbatas Tak Buat MPR Jadi Lembaga Tertinggi
Sekretaris Jenderal (Sekjen) MPR Ma’ruf Cahyono pun berharap acara yang ada dapat dimanfaatkan tidak sekadar untuk olahraga, tapi juga untuk merekatkan persatuan dan kesatuan bangsa.
Acara pagi itu menurut pria asal Banyumas, Jawa Tengah, bebarengan dengan kegiatan Pekan Konstitusi.
“Jadi peserta jalan sehat juga terdiri dari peserta Pekan Konstitusi,” tuturnya.
Asal tahu saja, jalan sehat yang diikuti sebagian besar berasal dari kalangan generasi muda. Generasi ini diharap mampu berkontribusi pada bangsa dan negara.
Dengan acara itu disebut akan menambah kesadaran terhadap pelaksanaan 4 Pilar.