Bus Jemaah Haji Indonesia Telat Menjemput, Cak Imin: Ini Harus Jadi Perhatian Kita Semua

Kompas.com - 14/06/2024, 21:11 WIB
Nethania Simanjuntak,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Ketua Timwas DPR RI Abdul Muhaimin Iskandar saat melakukan inspeksi ke tiga pemondokan jemaah haji Indonesia di Misfalah, Arab Saudi, Jumat (14/6/2024).Dok. Humas DPR RI Ketua Timwas DPR RI Abdul Muhaimin Iskandar saat melakukan inspeksi ke tiga pemondokan jemaah haji Indonesia di Misfalah, Arab Saudi, Jumat (14/6/2024).

KOMPAS.com – Ketua Tim Pengawas (Timwas) Haji Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) Abdul Muhaimin Iskandar menemukan adanya permasalahan mengenai keterlambatan bus dalam memberangkatkan jemaah haji Indonesia ke Arafah.

Pria yang biasa disapa Cak Imin itu mengungkapkan, puncak haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina (Armuzna) dimulai pada 9 Zulhijah 1445 Hijriah atau Sabtu (15/6/2024). Sementara itu, untuk pemberangkatan jemaah haji Indonesia ke Arafah dimulai pada Jumat (14/6/2024) pagi.

"Saya dikabari, janji mobil jam 7 (datang) dan ada yang jam 6. Tetapi sampai pagi ini hingga pukul 08.12 Waktu Arab Saudi (WAS) belum datang juga," ujar Cak Imin saat melakukan inspeksi di Mekkah, Arab Saudi, Jumat (14/6/2024).

Melihat permasalahan ini, Cak Imin menekankan pentingnya ketepatan waktu angkutan bus. Tujuannya untuk memastikan jemaah tidak terlantar dan dapat melaksanakan wukuf di Arafah dengan lancar.

Baca juga: Kepada Para Jemaah Haji, Cak Imin Minta Mereka Bantu Doakan Indonesia

"Hari ini adalah hari paling penting bagi jemaah haji Indonesia karena jemaah mulai berangkat ke Arafah. Mulai pagi ini sampai nanti malam akan terus bergulir," ucap Cak Imin dalam keterangan tertulisnya, Jumat.

Cak Imin juga meminta kepada pemerintah dan Kementerian Agama (Kemenag) untuk serius menyikapi permasalahan transportasi ini.

"Ini harus jadi perhatian kita semua dan saya rasa penanganan transportasi harus ditingkatkan dan diperkuat lagi," ucapnya.

Pada kesempatan itu, Cak Imin juga sempat menyapa jemaah dan memastikan mereka dalam kondisi sehat.

Baca juga: Soroti Permasalahan Konsumsi Jemaah Haji, Cak Imin Usulkan Pembentukan Pansus

"Saya cek sehat semua dan makanan juga mereka sangat puas. Sekarang yang perlu diperkuat masalah transportasi yang harus dibenahi,” ujarnya.

Sebagai informasi, dalam melakukan inspeksi, Cak Imin didampingi oleh istrinya dan Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Marwan Dasopang. Mereka melakukan inspeksi ke tiga pemondokan di Misfalah, Arab Saudi untuk memastikan kesiapan jemaah.

Terkini Lainnya
Tekankan Kesiapan Seluruh Variabel IKN, Komisi II DPR Dorong Otorita IKN Segera Defentif
Tekankan Kesiapan Seluruh Variabel IKN, Komisi II DPR Dorong Otorita IKN Segera Defentif
DPR
Beri Kepastian Hukum Pekerja Rumah Tangga, Komisi XIII DPR Percepat Pembahasan RUU PPRT
Beri Kepastian Hukum Pekerja Rumah Tangga, Komisi XIII DPR Percepat Pembahasan RUU PPRT
DPR
Kandungan Pestisida Anggur Shine Muscat Tinggi, Anggota Komisi IX Minta BPOM Ambil Langkah
Kandungan Pestisida Anggur Shine Muscat Tinggi, Anggota Komisi IX Minta BPOM Ambil Langkah
DPR
Sritex Pailit, DPR Tekankan Misi Penyelamatan untuk Puluhan Ribu Pekerja yang Terdampak
Sritex Pailit, DPR Tekankan Misi Penyelamatan untuk Puluhan Ribu Pekerja yang Terdampak
DPR
Komisi I DPR Paparkan Peluang Strategis Indonesia Bergabung dengan BRICS
Komisi I DPR Paparkan Peluang Strategis Indonesia Bergabung dengan BRICS
DPR
Kemendikbud Ristek Dipecah Jadi 3, Komisi X DPR RI: Harus Efisien Anggaran dan Kembalikan UN
Kemendikbud Ristek Dipecah Jadi 3, Komisi X DPR RI: Harus Efisien Anggaran dan Kembalikan UN
DPR
Hari Sumpah Pemuda, Puan Ajak Generasi Muda Berkontribusi di Sektor Ekonomi, Pendidikan, dan Sosial
Hari Sumpah Pemuda, Puan Ajak Generasi Muda Berkontribusi di Sektor Ekonomi, Pendidikan, dan Sosial
DPR
Wakil Ketua DPR RI Optimistis Target Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen Dapat Dicapai
Wakil Ketua DPR RI Optimistis Target Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen Dapat Dicapai
DPR
Tunggu Rapat Kerja dengan Mitra, Komisi XIII Buka Peluang Jadikan RUU Perampasan Aset Prioritas
Tunggu Rapat Kerja dengan Mitra, Komisi XIII Buka Peluang Jadikan RUU Perampasan Aset Prioritas
DPR
Berkaca dari Kasus Guru Honorer Supriyani, DPR Minta Pemerintah Buat Sistem Pendidikan yang Lindungi Semua Pihak
Berkaca dari Kasus Guru Honorer Supriyani, DPR Minta Pemerintah Buat Sistem Pendidikan yang Lindungi Semua Pihak
DPR
Soal Retret Kabinet Merah Putih, Komisi I DPR: Semoga Bisa Tingkatkan Kekompakan
Soal Retret Kabinet Merah Putih, Komisi I DPR: Semoga Bisa Tingkatkan Kekompakan
DPR
Komisi IX DPR Kawal Program Kesejahteraan Prabowo, Ini Isu yang Dibahas
Komisi IX DPR Kawal Program Kesejahteraan Prabowo, Ini Isu yang Dibahas
DPR
Ketua Komisi X DPR Ingatkan Tugas Penting Majukan Pendidikan dan Sejahterakan Pengajar
Ketua Komisi X DPR Ingatkan Tugas Penting Majukan Pendidikan dan Sejahterakan Pengajar
DPR
Pastikan RUU Perampasan Aset Lanjut Dibahas, Ketua Komisi XIII DPR Beberkan Agendanya
Pastikan RUU Perampasan Aset Lanjut Dibahas, Ketua Komisi XIII DPR Beberkan Agendanya
DPR
Said Abdullah Resmi Ditetapkan sebagai Ketua Banggar DPR Periode 2024-2029
Said Abdullah Resmi Ditetapkan sebagai Ketua Banggar DPR Periode 2024-2029
DPR

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke