Hadiri Forum APA Azerbaijan, Fadli Zon: Indonesia Dukung Kemerdekaan Palestina

Kompas.com - 22/02/2024, 19:37 WIB
Ikhsan Fatkhurrohman Dahlan,
A P Sari

Tim Redaksi

Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI Fadli Zon menyerukan dukungan Parlemen Indonesia terhadap kemerdekaan Palestina saat agenda Executive Committee Meeting, dalam rangkaian The 14th Asian Parliamentary Assembly (APA) Plenary Session, di Baku, Azerbaijan, Rabu (21/2/2024).DOK. Dpr.go.id Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI Fadli Zon menyerukan dukungan Parlemen Indonesia terhadap kemerdekaan Palestina saat agenda Executive Committee Meeting, dalam rangkaian The 14th Asian Parliamentary Assembly (APA) Plenary Session, di Baku, Azerbaijan, Rabu (21/2/2024).

KOMPAS.com – Indonesia kembali serukan dukungan terhadap Palestina. Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) Fadli Zon.

"Jadi kami menyampaikan dukungan dari masyarakat Indonesia, baik itu dari pemerintah, presiden, parlemen dan seluruh rakyat Indonesia terhadap kemerdekaan Palestina," ujar Fadli dalam siaran persnya, Kamis (22/2/2024).

Pernyataan tersebut disampaikan Fadli Zon di sela agenda Executive Committee Meeting dalam rangkaian The 14th Asian Parliamentary Assembly (APA) Plenary Session di Baku, Azerbaijan, Rabu (21/2/2024).

Parlemen Indonesia sendiri juga menjadi salah satu yang mendukung berdirinya Komisi Palestina dalam Organisasi Parkelem Asia (APA). Fadli pun terpilih menjadi pimpinan sidang saat membentuk Komisi Palestina tersebut.

Baca juga: Real Count Sementara KPU: Fadli Zon hingga Primus Yustisio Kuasai Pileg Dapil Jabar V

“Jadi kita berharap persoalan Palestina ini menjadi suara dari rakyat Asia dan terwakili oleh parlemen dari negara-negara Asia yang hadir pada kesempatan sidang ini di Baku Azerbaijan," lanjutnya.

Fadli juga menyampaikan bahwa Israel belum menunjukkan tanda akan menghentikan genosidanya. Sementara itu, kondisi Palestina juga masih terdesak.

“Kita berharap pada komunitas internasional termasuk melalui Parlemen Asia ini. Akan ada satu suara yang semakin keras dan terutama kepada negara kita masing-masing untuk menyampaikan pada forum-forum eksekutif terutama di Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) dan di forum-forum internasional dan regional lainnya," harapnya.

Sebagai informasi, dalam forum tersebut Fadli Zon didampingi juga oleh Wakil Ketua BKSAP Putu Supadma Rudana dan Anggota BKSAP Kamrussamad.

Baca juga: Pasukan Israel Tembaki Warga Palestina yang Menunggu Bantuan Makanan

Sebelum memimpin delegasi Indonesia di 14th APA, Fadli Zon juga pernah memimpin delegasi DPR RI ke Sidang Darurat ke-5 Parlemen Organisasi Konferensi Islam (OKI) atau Parliamentary Union of OIC Countries (PUIC). Salah satu agenda di forum itu adalah menyelenggarakan pertemuan perdana Komisi Khusus Palestina.

Terkini Lainnya
Tekankan Kesiapan Seluruh Variabel IKN, Komisi II DPR Dorong Otorita IKN Segera Defentif
Tekankan Kesiapan Seluruh Variabel IKN, Komisi II DPR Dorong Otorita IKN Segera Defentif
DPR
Beri Kepastian Hukum Pekerja Rumah Tangga, Komisi XIII DPR Percepat Pembahasan RUU PPRT
Beri Kepastian Hukum Pekerja Rumah Tangga, Komisi XIII DPR Percepat Pembahasan RUU PPRT
DPR
Kandungan Pestisida Anggur Shine Muscat Tinggi, Anggota Komisi IX Minta BPOM Ambil Langkah
Kandungan Pestisida Anggur Shine Muscat Tinggi, Anggota Komisi IX Minta BPOM Ambil Langkah
DPR
Sritex Pailit, DPR Tekankan Misi Penyelamatan untuk Puluhan Ribu Pekerja yang Terdampak
Sritex Pailit, DPR Tekankan Misi Penyelamatan untuk Puluhan Ribu Pekerja yang Terdampak
DPR
Komisi I DPR Paparkan Peluang Strategis Indonesia Bergabung dengan BRICS
Komisi I DPR Paparkan Peluang Strategis Indonesia Bergabung dengan BRICS
DPR
Kemendikbud Ristek Dipecah Jadi 3, Komisi X DPR RI: Harus Efisien Anggaran dan Kembalikan UN
Kemendikbud Ristek Dipecah Jadi 3, Komisi X DPR RI: Harus Efisien Anggaran dan Kembalikan UN
DPR
Hari Sumpah Pemuda, Puan Ajak Generasi Muda Berkontribusi di Sektor Ekonomi, Pendidikan, dan Sosial
Hari Sumpah Pemuda, Puan Ajak Generasi Muda Berkontribusi di Sektor Ekonomi, Pendidikan, dan Sosial
DPR
Wakil Ketua DPR RI Optimistis Target Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen Dapat Dicapai
Wakil Ketua DPR RI Optimistis Target Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen Dapat Dicapai
DPR
Tunggu Rapat Kerja dengan Mitra, Komisi XIII Buka Peluang Jadikan RUU Perampasan Aset Prioritas
Tunggu Rapat Kerja dengan Mitra, Komisi XIII Buka Peluang Jadikan RUU Perampasan Aset Prioritas
DPR
Berkaca dari Kasus Guru Honorer Supriyani, DPR Minta Pemerintah Buat Sistem Pendidikan yang Lindungi Semua Pihak
Berkaca dari Kasus Guru Honorer Supriyani, DPR Minta Pemerintah Buat Sistem Pendidikan yang Lindungi Semua Pihak
DPR
Soal Retret Kabinet Merah Putih, Komisi I DPR: Semoga Bisa Tingkatkan Kekompakan
Soal Retret Kabinet Merah Putih, Komisi I DPR: Semoga Bisa Tingkatkan Kekompakan
DPR
Komisi IX DPR Kawal Program Kesejahteraan Prabowo, Ini Isu yang Dibahas
Komisi IX DPR Kawal Program Kesejahteraan Prabowo, Ini Isu yang Dibahas
DPR
Ketua Komisi X DPR Ingatkan Tugas Penting Majukan Pendidikan dan Sejahterakan Pengajar
Ketua Komisi X DPR Ingatkan Tugas Penting Majukan Pendidikan dan Sejahterakan Pengajar
DPR
Pastikan RUU Perampasan Aset Lanjut Dibahas, Ketua Komisi XIII DPR Beberkan Agendanya
Pastikan RUU Perampasan Aset Lanjut Dibahas, Ketua Komisi XIII DPR Beberkan Agendanya
DPR
Said Abdullah Resmi Ditetapkan sebagai Ketua Banggar DPR Periode 2024-2029
Said Abdullah Resmi Ditetapkan sebagai Ketua Banggar DPR Periode 2024-2029
DPR

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke