Shinzo Abe Meninggal Usai Ditembak, Wakil Ketua DPR Sampaikan Duka Mendalam

Kompas.com - 08/07/2022, 20:57 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Rachmat Gobel melayat ke rumah duka Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Tjahjo Kumolo di Widya Chandra, Jakarta, Jumat (1/7/2022). Tjahjo Kumolo meninggal setelah dirawat di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Jakarta Pusat, selama hampir dua pekan.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Rachmat Gobel melayat ke rumah duka Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Tjahjo Kumolo di Widya Chandra, Jakarta, Jumat (1/7/2022). Tjahjo Kumolo meninggal setelah dirawat di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Jakarta Pusat, selama hampir dua pekan.

KOMPAS.com - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) Bidang Koordinator Bidang Industri dan Pembangunan (Korinbang) Rachmat Gobel menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas wafatnya mantan Perdana Menteri (PM) Jepang Shinzo Abe.

“Kami atas nama pribadi, atas nama Perhimpunan Persahabatan Indonesia Jepang (PPIJ), dan atas nama Persatuan Alumni dari Jepang (Persada) menyampaikan rasa duka cita yang sangat mendalam atas wafatnya Shinzo Abe,” katanya dalam keterangan tertulis yang Kompas.com terima, Jumat (8/7/2022).

Pernyataan tersebut Gobel sampaikan secara langsung melalui sambungan telepon ke Duta Besar (Dubes) Jepang untuk Republik Indonesia (RI) Kanasugi Kenji, Jumat.

Seperti diketahui, Shinzo Abe ditembak orang tak dikenal saat berpidato dalam kampanye di Kota Nara pada Jumat (8/7/2022).

Baca juga: Jokowi Sampaikan Belasungkawa Atas Meninggalnya Shinzo Abe

Gobel sendiri diketahui memiliki hubungan yang erat dengan Jepang. Selain pernah mengenyam pendidikan di Negeri Sakura, almarhum ayah Gobel juga memiliki kerja sama bisnis dengan perusahaan Jepang yang kini diteruskan Gobel.

Bahkan, sebelumnya Gobel pernah menjadi utusan khusus pemerintah Indonesia untuk Jepang.

“Shinzo Abe memiliki peran dan perhatian yang besar dalam mempererat hubungan Indonesia dan Jepang,” ucap Gobel.

Perhatian Abe itu dibuktikan dengan kunjungannya ke Indonesia saat masih menjadi perdana menteri. Kunjungan itu bertujuan untuk memastikan investasi Jepang dalam mendukung proyek-proyek strategis yang dilakukan pemerintah Indonesia.

Baca juga: Presiden Joko Widodo Dijadwalkan Buka Event Fornas VI di Sumsel

Tak hanya itu, saat Abe mundur dari jabatan perdana menteri, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menuliskan tweet untuk mengenang hubungan keduanya.

Jokowi menyatakan bahwa PM Abe adalah pemimpin dunia pertama yang ditemuinya.

Mendapat tweet seperti itu, Abe kemudian membalas melalui akun pribadinya. Ia bahkan menjawab menggunakan Bahasa Indonesia dengan mengucapkan terima kasih.

“Ini menunjukkan eratnya hubungan kedua negara dan betapa hangatnya hubungan tersebut,” imbuh Gobel.

Terkini Lainnya
Hardiknas 2024, Puan Maharani Soroti Ketimpangan Pendidikan hingga Kesejahteraan Guru
Hardiknas 2024, Puan Maharani Soroti Ketimpangan Pendidikan hingga Kesejahteraan Guru
DPR
Peringati Hari Buruh Internasional, Puan Tekankan Pentingnya Perlindungan dan Keadilan bagi Semua Buruh
Peringati Hari Buruh Internasional, Puan Tekankan Pentingnya Perlindungan dan Keadilan bagi Semua Buruh
DPR
Komisi V DPR Apresiasi Kesiapan Infrastruktur Jalan Nasional Capai 98 Persen Jelang Arus Mudik-Balik
Komisi V DPR Apresiasi Kesiapan Infrastruktur Jalan Nasional Capai 98 Persen Jelang Arus Mudik-Balik
DPR
Komisi VIII DPR Harap Resolusi Gencatan Senjata di Gaza Akhiri Penderitaan Rakyat Palestina
Komisi VIII DPR Harap Resolusi Gencatan Senjata di Gaza Akhiri Penderitaan Rakyat Palestina
DPR
DPR RI Resmi Sahkan RUU Desa Menjadi UU, Jabatan Kades Kini Jadi 8 Tahun
DPR RI Resmi Sahkan RUU Desa Menjadi UU, Jabatan Kades Kini Jadi 8 Tahun
DPR
Puan Lantik 3 Srikandi Anggota PAW dari Fraksi P-Nasdem, PPP, dan PKB
Puan Lantik 3 Srikandi Anggota PAW dari Fraksi P-Nasdem, PPP, dan PKB
DPR
Misi Kemanusiaan di Palestina, Fadli Zon Harap Kerja Sama Lembaga Zakat Indonesia-UNRWA Segera Dibentuk
Misi Kemanusiaan di Palestina, Fadli Zon Harap Kerja Sama Lembaga Zakat Indonesia-UNRWA Segera Dibentuk
DPR
Arus Mudik Lebaran 2024 Diperkirakan Melonjak, Komisi V DPR Minta Kemenhub Serius Siapkan Kelaikan Angkutan Umum
Arus Mudik Lebaran 2024 Diperkirakan Melonjak, Komisi V DPR Minta Kemenhub Serius Siapkan Kelaikan Angkutan Umum
DPR
Prihatin dengan Kondisi di Myanmar, Fadli Zon Minta ASEAN Segera Realisasikan Five-Point Consensus
Prihatin dengan Kondisi di Myanmar, Fadli Zon Minta ASEAN Segera Realisasikan Five-Point Consensus
DPR
Bali Jadi Tuan Rumah WWF Ke-10, DPR RI Soroti Permasalahan Kelangkaan Air Bersih
Bali Jadi Tuan Rumah WWF Ke-10, DPR RI Soroti Permasalahan Kelangkaan Air Bersih
DPR
Lingkup Kerja Kompleks dan Dinamis, Setjen DPR Hadirkan Solusi Lewat Perkantoran Modern
Lingkup Kerja Kompleks dan Dinamis, Setjen DPR Hadirkan Solusi Lewat Perkantoran Modern
DPR
DPR
DPR "Walk Out" Saat Israel Ajukan Draf Kemanusiaan di Sidang IPU, Fadli Zon: Kita Anti Penjajahan
DPR
Rumania Ingin Perkuat Kerja Sama Bisnis hingga Impor Senjata dengan Indonesia
Rumania Ingin Perkuat Kerja Sama Bisnis hingga Impor Senjata dengan Indonesia
DPR
Di Sidang IPU, Puan Kecam Aksi Israel di Gaza dan Minta Negara-negara Besar untuk Bertindak
Di Sidang IPU, Puan Kecam Aksi Israel di Gaza dan Minta Negara-negara Besar untuk Bertindak
DPR
Puan Ajak Negara Adidaya Gunakan Pengaruhnya untuk Hentikan Peperangan di Palestina
Puan Ajak Negara Adidaya Gunakan Pengaruhnya untuk Hentikan Peperangan di Palestina
DPR

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke